Pages

Thursday, 20 June 2013

TEORI PRODUKSI, BIAYA PRODUKSI dan PERUSAHAAN


A.    TEORI PRODUKSI
1.      Pengertian Produksi dan Faktor Produksi
Produksi mempunyai dua arti yaitu :
a.       Pengertian sehari hari
            yaitu jumlah barang yang dihasilkan dalam jangka waktu tertentu.
b.      Pengertian ekonomi
yaitu setiap kegiatan yang meningkatkan faedah atau nilai guna barang, baik                secara langsung maupun tidak langsung untuk memenuhi kebutuhan manusia.
Faktor produksi terdiri atas empat faktor yaitu :
a.       Faktor produksi alam
seperti tanah,bahan tambang atau mineral,air,udara dan ikim.
b.      Faktor produksi sumber daya manusia
seperti tenaga kerja.
Tenaga kerja dibagi atas dua hal yaitu :
1)      Tenaga kerja jasmani yaitu segala kegiatan jasmani yang memberikan sumbangan produktif pada produksi.
a)      Tenaga kerja jasmani dibagi menjadi tiga yaitu :
(1)   Tenaga kerja terdidik
(2)   Tenaga kerja terlatih
(3)   Tenaga kerja terdidik dan terlatih
2)      Tenaga kerja rohani yaitu segala kegiatan pikiran yang memberikan sumbangan produktif pada produksi.
c.       Faktor produksi modal
Modal adalah alat atau barang yang dihasilkan dan dapat digunakan untuk mengahasilkan barang.
d.      Faktor produksi kewirausahaan
yaitu kemampuan yang dimiliki oleh seseorang atau beberapa orang untuk menyatukan segala faktor produksi yang ada, serta mengendalikan usaha itu dalam mencapai laba yang sebesar-besarnya.
1)      Ciri-ciri pengusaha yang baik
a)      memiliki keahlian dan keterampilan.
b)      mampu membuat keputusan dengan cepat dan tepat.
c)      mempunyai pandangan luas tentang ekonomi.
d)      mengerti administrasi.
e)      pandai bergaul.
f)       jujur dan dapat dipercaya.
g)      berani menanggung resiko.
2.      Bidang Produksi
Kegiatan produksi digolongkan menjadi lima bidang yaitu :
a.       Ekstraktif.
b.      Pertanian atau Agraris.
c.       Perdagangan.
d.      Industri.
e.       Jasa.
3.      Tingkat Produksi dan Proses Produksi
Jenis usaha produksi bertingkat-tingkat, antara lain :
a.       Tingkat produksi primer.
b.      Tingkat produksi sekunder.
c.       Tingkat produksi tersier.
d.      Proses Produksi
Proses produksi dibagi menjadi dua macam yaitu :
a.       Proses produksi terus-menerus atau proses produksi continue.
b.      Proses produksi berselingan atau proses produksi intermitten.
4.      Teori Produksi
      yaitu hubungan diantara tingkat produksi suatu barang dengan jumlah tenaga kerja yang digunakan untuk menghasilkan berbagai tingkat produksi barang.
5.      Fungsi Produksi dan Tujuan Produksi
      Fungsi Produksi yaitu fungsi yang menunjukan sifat hubungan antara input dan output yang dihasilkan.
      Tujuan Produksi
a.       Memenuhi kebutuhan masyarakat.
b.      Mencari keuntungan.
     Tujuan perusahan memproduksi barang ialah mencari keuntungan atau laba setinggi-tingginya. Laba diperoleh dari selisih antara penerimaan dengan biaya produksi .

LABA = Penerimaan total - biaya total

Ket:
Penerimaan total=harga x jumlah barang yang dijual
Biaya total=biaya tetap+biaya berubah

A.     Biaya Produksi
1.      Pengertian Biaya Produksi
Biaya Produksi adalah semua biaya yang telah dikeluarkan atau dikorbankan untuk menghasilkan barang atau jasa yang dinyatakan dengan uang.
2.      Macam-macam Biaya Produksi
a.       Biaya Tetap
      yaitu biaya yang jumlahnya atau besar kecilnya tidak dipengaruhi oleh jumlah atau besar kecilnya produksi.
      Yang termasuk dalam biaya tetap misalnya gaji tenaga administrasi, penyusutan mesin, penyusutan gedung dan peralatan lain, sewa tanah, sewa kantor dan sewa gedung.
b.      Biaya Berubah
      yaitu biaya yang jumlahnya atau besar kecilnya mengikuti jumlah atau besar kecilnya produksi.
      Yang termasuk dalam biaya berubah misalnya biaya bahan baku, biaya tenaga kerja, bahan bakar, listrik dsb.
c.       Biaya Selurunya
      yaitu hasil dari penjumlahan biaya tetap dan biaya berubah.


B.     PERUSAHAAN
1.      Pengertian Perusahaan
      Perusahaan yaitu tempat untuk melakukan kegiatan menghasilkan barang dan jasa. Perusahan bertujuan untuk memperoleh keuntungan. Perusahaan merupakan tempat menghasilkan barang dan jasa. Dan  perusahaan dapat diartikan sebagai organisasi faktor-faktor produksi untuk mencapai tujuan, yaitu mencari keuntungan atau laba.
2.      Ciri-ciri Badan Usaha
a.       Mencari keuntungan dengan jalan memenuhi kebutuhan masyarakat.
b.      Pada setiap badan usaha diperlukan modal dan tenaga.
c.       Pada setiap badan usaha, tenaga dan modal diorganisasikan di bawah seorang pemimpin usaha untuk memimpin segala aktivitas dalam perusahaan.
3.      Tujuan Perusahan
a.       Memperoleh keuntungan atau laba sebesar-besarnya.
b.      Memproduksi barang dan jasa yang kemudian dijual untuk memenuhi kebutuhan konsumen.
c.       Mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan.
d.      Menampung tenaga kerja.
4.      Bentuk-Bentuk Badan Usaha
a.       Perusahaan Perseorangan
      Perusahaan Perseorangan adalah suatu bentuk badan usaha dengan modal dari seorang pengusaha, dimiliki, dikelola dan dipimpin oleh seseorang yang bertanggung jawab penuh terhadap semua resiko dan kegiatan perusahan. Dalam mengelolanya pemilik perusahaan mempunyai tanggung jawab tidak terbatas.
1)      Kebaikan perusahan perseorangan
a)      modal yang diperlukan sedikit.
b)      keuntungan menjadi milik sendiri.
c)      mudah didirikan dan dibubarkan.
d)     adanya kepuasan pribadi.
e)      biaya organisasi murah.
f)       rahasia perusahanan lebih terjamin.
2)      Keburukan perusahan perseorangan
a)      sulit meluaskan usaha.
b)      kecakapan pimpinan terbatas.
c)      resiko kerugian menjadi tanggungan pemilik.
b.      Persekutuan Firma (Fa)
Persekutuan Firma yaitu suatu persekutuan antara dua orang atau lebih yang menjalankan perusahanan dengan satu nama dengan tujuan untuk membagi hasil yang diperoleh dari persekutuan itu.
1)      Kebaikan firma
a)      modal lebih besar.
b)      kelangsungan hidup perusahan lebih terjamin.
2)      Keburukan firma
a)      perbedaan pendapat antara anggota menyebabkan kesukaran dalam membuat keputusan.
b)      kesalahan seorang anggota harus ditanggung oleh semua anggota firma.
c)      tidak ada pemisah antara hak milik perusahanan dan hak milik anggota.
c.       Persekutuan Komanditer (CV)
Persekutuan Komanditer (CV) yaitu suatu persekutuan yang terdiri atas beberapa orang yang berusaha dan beberapa orang hanya menyerahkan modal saja .
1)      Kebaikan CV
a)      modal yang terkumpul lebih besar atau lebih banyak.
b)      kemampuan manajemen lebih baik.
2)      Keburukan CV
a)      sebagian anggota mempunyai tanggung jawab tidak terbatas.
b)      kelangsungan hidup sewaktu-waktu dapat terganggu.
c)      kesulitan untuk menarik lagi modal yang sudah terlanjur disetorkan.
d.      Perseroan Terbatas (PT)
      Perseroan Terbatas yaitu suatu persekutuan untuk menjalankan perusahan yang mempunyai modal usaha yang terbagi atas beberapa saham.
1)      Macam-macam PT yaitu :
a)      PT Tertutup.
b)      PT Terbuka.
2)      Kebaikan PT
a)      mudah mengumpulkan modal.
b)      pemimpin mudah diganti.
c)      kelangsungan usaha tidak tergantung pada umur pemimpin.
d)     mudah menjual saham.
3)      Keburukan PT
a)      sering timbul spekulasi.
b)      deviden yang diterima oleh pemegang saham dikenakan pajak.
c)      pendirian PT sangat rumit atau tidak mudah.
e.       Koperasi
      Koperasi adalah perkumpulan yang terdiri atas beberapa orang atau badan-badan sebagai anggota dengan kerja sama atas dasar suka rela.
f.       Perusahaan Negara
      Perusahaan Negara yaitu semua perusahan dalam bentuk apa pun yang modal seluruhnya merupakan kekayaan negara.
g.      Yayasan
      Yayasan yaitu suatu perkumpulan atau organisasi yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan tidak mencari laba, umumnya yayasan bersifat sosial.

1 comment:

  1. makasih sob artikel ekonomi'a
    kunjungi juga ya
    http://ikubarunovryan.blogspot.com/search/label/Ekonomi
    makasih

    ReplyDelete